TERIMA KASIH ATAS KUNJUNGAN ANDA, SELAMAT MEMBACA DAN TINGGALKAN KOMENTAR !

Minggu, 13 Maret 2011

Tips Membuat Template Google SketchUp

Assalamu Alaikum, Selamat buat semuanya.

Salam SketchUp !
Jika anda adalah pengguna Google SketchUp yang merupakan program 3D yang hebat, mudah dan menyenangkan untuk digunakan, maka berikut ini saya akan memberikan tutorial bagaimana cara membuat template. Template ini akan beguna setiap kali anda menjalankan program Google SketchUp, maka yang digunakan adalah template yang telah anda buat, agar tidak selalu kembali ke pengaturan templates yang disiapkan oleh Google SketchUp secara standar. Misalnya saja: Jika anda lebih senang menggunakan satuan Centimeters ketimbang Milimeter maka anda bisa menyimpannnya secara default, karena semua ukuran yang disipakan gak ada tuh ukuran cm-nya, yang ada paling Millimeters, Inches, Feet, dan Meters aja. Begitu pun aturan yang lainnya. Selamat mencoba!


Oke, .... begini nih caranya:
1. Jalankan Google SketchUp kesayangan anda;
2. Pilihlah salah satu template yang biasa anda gunakan, tunggu hingga halaman muka Google SketchUp terbuka dan siap dioperasikan;
3. Lakukan perubahan atauran seperti:
  1. Toolbar;  aktifkan atau non-aktifkan toolbar sesuai yang anda inginkan, letakkan pada posisi yang adan senangi (kalo saya di sebelah kiri dan atas layar);
  2. Dialogues; aktifkan atau non-aktifkan dialog box sesuai yang anda inginkan, letakkan pada posisi yang anda senangi (kalo saya sih, di sebelah kanan layar); 
  3. Preferences; lakukan perubahan system preferences melalui menu Window-Preferences, diantaranya: Applications, Compatibility; Drawing, Extensions, Files, General, OpenGL, Shortcuts, dan Workspace sesuai keinginan dan kebiasaan anda;
  4. Model Info; lakukan perubahan Model Info melalui menu Window-Model Info, diantaranya: Animations, Components, Dimensions; File, Rendering, Statistics, text dan Units sesuai keinginan dan kebiasaan anda;
  5. dan Aturan lain yang biasa anda gunakan pada Google SketchUp kesayangan Anda.
Nah... tiba saatnya kita menyimpan semua pengaturan yang telah kita lakukan:
4. Klik menu File - Save as Template; hingga tampil kotak dialog
5. Lakukan perubahan data diantaranya: Name - untuk memberi nama templates, Description - untuk memberi keterangan template yang kita buat, File Name - untuk memberi nama file template kesanyangan anda;
6. Beri tanda checklist pada kotak pilihan Save as default template;
7. Klik tombol Save - selesai!
Have fun! share ke teman yang lain siapa tau berguna untuk orang lain!
Jika belum punya program Google SketchUp, Download aja di sini Gratis Kok!?!!
Nb. Jika mau lebih detail terhadap perubahan-perubahan tersebut di atas silakan mengisi komentar di bawah!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar